Apa yang dimaksud dengan kesempatan kerja? Sebutkan contoh Kesempatan kerja.
Contents
- 1 Pengertian Kesempatan Kerja
- 2 Jenis-Jenis dan Contoh Kesempatan Kerja
- 3 Faktor yang Mempengaruhi Kesempatan Kerja
- 4 Hal yang Harus Diperhatikan dalam Mencari Pekerjaan
Pengertian Kesempatan Kerja
Pengertian kesempatan kerja juga dijelaskan secara sempit dan luas. Dalam bukunya yang berjudul Buku Siswa Ekonomi Peminatan Ilmu Sosial Untuk Siswa, berikut pengertian kesempatan kerja secara sempit dan luas:
Secara sempit, pengertian dari kesempatan kerja adalah banyak sedikitnya tenaga kerja yang mempunyai kesempatan untuk bekerja.
Dalam arti yang luas, kesempatan kerja adalah banyak sedikitnya faktor-faktor produksi yang mungkin dapat ikut dalam proses produksi.
Pengertian lain dari kesempatan kerja menurut Kementerian Ketenagakerjaan dalam situs resminya adalah adalah suatu keadaan yang menggambarkan ketersediaan lapangan pekerjaan di masyarakat.
Jenis-Jenis dan Contoh Kesempatan Kerja
Kesempatan kerja dapat menjadi suatu partisipasi seseorang dalam artian memikul beban pembangunan maupun dalam menerima kembali hasi dari pembangunan tersebut. Kesempatan kerja dapat dibedakan menjadi 2 (dua) macam, diantaranya sebagi berikut ini:
1. Kesempatan kerja permanen.
Merupakan kesempatan kerja yang memungkinkan orang yang bekerja secara terus menerus sampai pensiun atau sampai tidak lagi mampu untuk bekerja, misalnya seperti seseorang yang bekerja di instansi pemerintahan atau di instansi swasta yang dimana memiliki jaminan sosial hingga tua. Contohnya seperti: PNS, Polri, TNI dan lain-lain.
2. Kesempatan kerja temporer.
Merupakan kesempatan kerja yang memungkinkan orang yang bekerja dalam waktu yang singkat, lalu menganggur dan mencari pekerjaan yang baru lagi. Contohnya seperti: pegawai swasta yang dimana pekerjaannya tergantung pesanan, atau pegawai pabrik yang terikat oleh kontrak dengan jangka waktu tertentu untuk bekerja.
Faktor yang Mempengaruhi Kesempatan Kerja
1. Pertumbuhan Penduduk
Kualitas pertumbuhan ekonomi suatu daerah akan dipengaruhi oleh tingginya angka pertumbuhan penduduk. Jadi, semakin tinggi jumlah pertumbuhan penduduk maka akan mengakibatkan rendahnya tingkat kesempatan kerja.
2. Tingkat Upah atau Gaji
Kenaikan tingkah upah atau gaji yang tidak disamakan dengan jumlah produksi akan mengakibatkan suatu perusahaan akan mengurangi jumlah karyawannya.
3. Kondisi Perekonomian Suatu Daerah
Tingginya tingkat perekonomian suatu daerah mencerminkan kegiatan produksi yang tinggi. Kapasitas produksi yang tinggi membutuhkan tingginya faktor produksi salah satunya adalah tenaga kerja.
4. Kualitas atau Produktivitas Sumber Daya Manusia
Tingginya kualitas dan produktivitas seseorang dalam suatu daerah maka akan mendorong tingginya kesempatan kerja, dan sebaliknya jika kualitas dan produktivitas sumber daya manusianya rendah maka akan mengakibatkan rendahnya kesempatan kerja dan akan sulit untuk mendapatkan pekerjaan.
Hal yang Harus Diperhatikan dalam Mencari Pekerjaan
Berikut ini beberapa hal yang perlu diperhatikan bagi pencari kerja saat mencari pekerjaan, antara lain.
- Tipe usaha dan ilustrasi perusahaan/organisasi juga dimana adanya lowongan kerja tersebut.
- Kesesuaian pekerjaan dengan pendidikan ataupun latar belakang yang dimiliki.
- Ruang lingkup pekerjaan tersebut.
- Jumlah upah atau gaji yang ditawarkan atau yang nantinya akan diterima.
- Prospek perusahaan dan pekerjaan di masa yang akan datang.
- Keuntungan lain yang nantinya akan diperoleh seperti asuransi jiwa, perolehan cuti, dan jaringannya.
Baca Juga: Indonesia Sudah Memiliki 5G
1. Jenis usaha dan gambaran dari perusahaan serta dari mana lowongan keja itu ada.
Perusahaan tersebut melakukan jenis usaha apa, bagi para pencari kerja harus memperhatikan gambaran kegiatan ari perusahaan yang dicarinya. Misalnya seperti perusahaan yang bergerak pada bidang produksi barang, produksi jasa, distribusi dan lain-lain.
2. Apakah cocok dengan pendidikan atau latar belakang para pencari kerja.
Pekerjaan yang dicari usahakan harus sesuai dengan pendidikan, kemampuan atau latar belakang para pencari kerja karena pekerjaan yang cocok dapat berpengaruh pada produktivitas kerja.
3. Lingkungan kerja.
Para pekerja harus mencari lingkungan kerja yang sesuai dengan pendidikan, kepribadian, dan sikap yang dimanan nantinya akan berpengaruh pada produktivitas kerja.
4. Tingkatan gaji atau upah kerja.
Gaji atau upah kerja harus yang sesuai dengan pengorbanan yang sudah diberikan para pekerja. Standar gaji atau upah minimum harus sesuai karena berkaitan dengan kelangsungan hidup para pekerja.
5. Masa depan perusahaan.
Masa depan perusahaan juga harus di perhatikan oleh para pencari kerja, karena prospek masa depan perusahaan sangat penting untuk para pekerja nantinya. Para pekerja bekerja bukan hanya untuk jangka pendek tapi untuk jangka panjang.
6. Keuntungan lainnya.
Dan yang tidak kalah penting lainnya, para pencari kerja harus memperhatikan keuntungan lain yang didapatkan dari perusahaan tersebut misalnya seperti bonus, asuransi dan lain-lain.
Demikian artikel pembahasan tentang pengertian dan contoh kesempatan kerja, jenis dan faktor yang mempengaruhi kesempatan kerja secara lengkap. semoga bermanfaat untuk anda semua